Microsoft Rilis Designer, Aplikasi Desain Layaknya Canva

 

 
Microsoft.com

Microsoft Designer

Biasanya untuk membuat sebuah desain, baik untuk membuat logo, kartu undangan dan lainnya, web atau aplikasi unggulan yang menjadi favorit dan tujuan utama adalah Canva. Karena memang canva bisa dibilang adalah rajanya dalam dunia desain.

Selain canva, juga ada adobe. Perusahaan ini juga memiliki produk bernama Adobe Express untuk membuat desain dan juga telah banyak digunakai oleh banyak user.

Namun, sekarang Canva dan Adobe harus berhati-hati, karena perusahaan raksasa Microsoft telah resmi merilis aplikasi desain layaknya Canva bernama Designer.

Seperti halnya Canva, Designer juga merupakan aplikasi desain untuk membuat brosur, ataupun postingan untuk keperluan media sosial. Untuk melakukan desain disini bisa dilakukan baik secara manual maupun dengan memanfaatkan template yang telah tersedia.

Aplikasi Designer ini disebut bagian dari Microsoft 365 yang membuat kita telah memiliki produk-produk Microsoft seperti Power Point, Excel, Access, dan Word. Hal ini disebut-sebut membuat Designer bakal menarik dimata pembuat desain.

Kelebihan lainnya yang ditawarkan Designer berupa AI dan Open AI DALL-E 2. Yang membedakan dengan aplikasi lainnya, kelebihan tersebut menjadikan kita dapat membuat desain unik, dengan memanfaatkan gambar atau template dalam aplikasi Designer ini.

Selain itu, Designer dapat digunakan di produk Microsoft seperti Power Point. dengan mendesain di Power Point, kita bisa membuat presentasi yang unik dan menarik untuk keperluan pekerjaan maupun sekolah.

Nantinya, aplikasi Designer dapat digunakan secara gratis. Namun jika kalian ingin mendapatkan fitur-fitur tambahan agar dapat mengkreasikan desain yang lebih menarik, kalian dapat mendapatkan fitur tersebut dengan berlangganan atau versi berbayar.

Jadi, siapkan uang kalian dan rogoh kocek dalam-dalam jika kalian ingin mendapatkan fitur premium agar bisa buat desain yang lebih bagus.

Oh iya, sampai saat ini Designer bisa diakses dan dipakai secara gratis, namun masih dalam bentuk pratinjau web ya,..Nantinya baru benar-benar dapat digunakan secara gratis maupun berbayar sesuai kebutuhan. 

Microsoft Create

Microsoft juga merilis Microsoft Create, yang bertujuan agar memudahkan pengguna Designer. Didalam Microsoft Create, kalian dapat membuat CV, Poster, ataupun desain-desain menarik lannya. 

Microsoft Create disediakan mirip seperti canva dengan web version. Menariknya, didalam microsoft create juga tersedia banyak tema (template) bebas pilih dan siap digunakan untuk memabantu pengguna membuat desain yang keren. 

Image Creator

 Sumber: Microsoft.com

Selain Designer dan Create, Microsoft juga membuat Image Creator. Layaknya Designer, Image Creator juga didukung oleh teknologi AI. Image Creator memungkinkan kita dapat membuat gambar berupa Art, Painting, Character, Illustrasion, Landscape, dan lainnya lewat mesin pencarian bing.

Prakteknya, user dapat bikin gambar menggunakan image creator melalui mesin pencarian bing. Lalu tinggal kita masukin aja kata kuncinya atau keyword dari gambar yang dibuat dikotak yang tersedia. Terakhir tinggal kalian tekan aja "create".

Namun sayangnya tidak semua negara dapat menggunakan Image Creator, hanya negara-negara tertentu saja yang dapat bagian untuk bisa mengedit dan mendesain di Image Creator ini.

Sayangnya, Sampai saat ini negara Indonesia belum termasuk negara tersebut. Jadi kita harus bersabar semoga dalam waktu dekat Image Creator juga bisa hadir dan dapat dipakai di Indonesia.

Dengan dirilisnya ketiga aplikasi ini, semakin mengukuhkan Microsoft sebagai pemimpin dalam bisnis teknologi. Microsoft juga bakal memperketat persaingan, bukan hanya dengan canva saja, melainkan juga dengan perusahaan-perusahaan besar seperti Google dan Adobe.

Posting Komentar untuk "Microsoft Rilis Designer, Aplikasi Desain Layaknya Canva"